Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknokrat Indonesia, berdiri sejak tahun 2017, bersamaan dengan pendirian universitas yang ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (RISTEKDIKTI) Republik Indonesia nomor 494/KPT/I/2017 tanggal 18 September 2017.
Pada tanggal 17 November 2020 program studi Akuntansi mendapatkan status akreditasi nasional oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dengan No SK 7502/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2020 dengan status akreditasi “Baik”.
Evaluasi pelaksanaan kurikulum dilakukan untuk menilai sejauh mana kurikulum Akuntansi berhasil mencapai tujuan pendidikan, yang meliputi analisis terhadap relevansi mata kuliah dengan kebutuhan industri, bahan ajar, sistem penilaian. Evaluasi kurikulum dilakukan dengan melibatkan stakeholders yang meliputi mahasiswa, dosen, calon pengguna lulusan dan alumni, selain itu evaluasi kurikulum juga melibatkan pihak dari dunia pendidikan dan dunia industri. Hasil evaluasi kurikulum yang dilakukan dengan melibatkan stakeholders, didapat bahwa kurikulum yang ada di program studi S1 Akuntansi sudah sesuai dengan kebutuhan dunia kerja dan industri. Analisis tracer study dilakukan untuk mengetahui implementasi hasil kurikulum, kebutuhan pemangku kepentingan, untuk mengetahui dampak terhadap lulusan di dunia kerja.
Kurikulum program studi Akuntansi disusun berdasarkan peraturan yang berlaku tentang penyusunan kurikulum diantaranya:
Peta Kurikulum Akuntansi
Student Outcomes
Kode PL | Profil Lulusan |
PL01 | Lulusan mampu mengaplikasikan bidang ilmu akuntansi dengan menggunakan teknologi informasi secara bertanggung jawab.
|
PL 02 | Lulusan mampu mengambil keputusan bisnis yang tepat berdasarkan analisis informasi dan data akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, pengauditan, perpajakan, sistem informasi akuntansi untuk mendirikan usaha dan menciptakan lapangan kerja.
|
PL 03 | Lulusan mampu memberikan kontribusi nyata melalui pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang akuntansi dan bisnis.
|
–
Dosen Program Studi Akuntansi
Biaya Reguler
Biaya Kelas Karyawan & RPL